
GenPI.co - Pada sebuah perumahan karyawan BUMN di Palembang, terdapat area kuburan tua yang angker. Karyawan BUMN sekitar kuburan sering mendengar suara tawa perempuan misterius tanpa diketahui asalnya dan itu berlangsung selama bertahun-tahun.
Sumatra Selatan adalah provinsi yang kaya dengan hasil alam, salah satunya adalah minyak bumi. Pada tahun 1880-an sumber minyak ditemukan di daerah Prabumulih dan sekitarnya, memicu industri pertambangan dan pengolahan minyak. Kilang untuk mengolah minyak akhirnya dibangun di daerah sebelah timur kota Palembang, tepatnya di kampung Plaju yang berada di tepi antara Sungai Musi.
Belanda membangun kilang minyak lengkap dengan perumahan karyawannya. Para warga Eropa pegawai perusahaan minyak Belanda BPM menetap di perumahan yang berada di samping kilang minyak. Warga Eropa yang meninggal dunia saat bertugas di Plaju konon dimakamkan di area di belakang perumahan BPM ini.
Setelah Indonesia merdeka, perumahan dan kilang ini diambil oleh Indonesia dan menjadi milik perusahaan minyak nasional bernama PN Permina, yang kelak menjadi PT Pertamina.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News