Nah Lho, Ada Kesalahan Prosedur Pengamanan Demo di Kendari?

Nah Lho, Ada Kesalahan Prosedur Pengamanan Demo di Kendari? - GenPI.co
Kepala Divisi Humas Polri Irjen Pol M Iqbal. Foto: Antara

GenPI.co - Kepala Divisi Humas Polri Irjen Pol M Iqbal mengatakan Polri akan melakukan investigasi dugaan kesalahan standar operasional prosedur (SOP) dalam pengamanan unjuk rasa yang menyebabkan dua mahasiswa Universitas Halu Oleo Kendari tewas.

"Dua orang dari Polri akan bekerja untuk memastikan apakah ada kesalahan SOP. Atas kejadian ini kami mengimbau agar seluruh masyarakat tidak terpancing dengan isu-isu yang sengaja dimainkan pihak ketiga untuk mengambil keuntungan agar gelombang anarkis semakin besar," ujar Iqbal di Mabes Polri, Jumat (27/9).

Ia berjanji proses investigasi dan hasilnya akan dibuka kepada publik dengan transparan. Namun, sebelum diketahui ada tidaknya kesalahan prosedur, kepolisian mengedepankan asas praduga tidak bersalah. Proses hukum dikatakannya akan dilakukan apabila personel polisi terbukti melakukan pelanggaran.

BACA JUGA2 Mahasiswanya Gugur, Kampus UHO Kendari Gelar Salat Gaib

"Apabila pelakunya nanti terbukti secara scientific aparat, kami akan proses hukum, kami akan proses pidana sesuai mekanisme, kami akan tindak tegas," tuturnya.

Demo mahasiswa di Kendari makan korban jiwa pada Kamis (26/9). seorang mahasiswa Fakultas Perikanan Universitas Halu Oleo (UHO), semester 7 angkatan tahun 2016 La Randi (21) tewas dan Muh Yusuf Kardawi (19) tewas setelah menjalani perawatan intensif pascadioperasi di RSU Bahteramas Kendari. ( Dyah Dwi Astuti/ANT)

Kalian wajib tonton video yang satu ini:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya