Jadi Korban Helikopter Jatuh, Kapolda Jambi Sudah Pulang, Pilot Masih di RS

Jadi Korban Helikopter Jatuh, Kapolda Jambi Sudah Pulang, Pilot Masih di RS - GenPI.co
Kapolda Jambi Irjen Rusdi Hartono sudah diperbolehkan pulang setelah dirawat karena beberapa waktu lalu menjadi korban helikopter jatuh. Foto: Antara/HO

GenPI.co - Kapolda Jambi Irjen Rusdi Hartono sudah diperbolehkan pulang setelah dirawat karena beberapa waktu lalu menjadi korban helikopter jatuh.

Rusdi tiba di Bandara Sultan Thaha, Jambi, Senin (6/3) pukul 10:50 WIB. Dia mengenakan kemeja lengan pendek berwarna krem.

Selain itu, Rusdi juga menggunakan penyangga lengan siku di tangan kanannya yang masih cedera.

BACA JUGA:  Helikopter Jatuh: Kapolda Jambi Dievakuasi, Total 8 Orang

"Terima kasih doanya," kata Rusdi.

Wakapolda Jambi Brigjen Yudawan Yuswinarso menjelaskan Rusdi memang sudah diperbolehkan pulang setelah dirawat di Rumah Sakit (RS) Bhayangkara, Jakarta.

BACA JUGA:  Helikopter Tentara Myanmar Menembaki Sekolah, Anak-anak Tewas

Yudawan menuturkan Rusdi akan menjalani perawatan dan pemulihan cederanya di rumah.

"Kapolda kembali ke Jambi dalam keadaan baik dan sehat," kata Yudawan.

BACA JUGA:  Helikopter Jatuh: Kapolda Jambi Belum Dievakuasi, Kondisi Menurun

Di sisi lain, nasib Pilot AKP Ali Nurdin S Harahap dan co-Pilot AKP Amos Freddy P Sitompul berbeda dengan Rusdi.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya