Ramadan 2023: Unilever Beri Perlindungan Higienis 20 Ribu Masjid

Ramadan 2023: Unilever Beri Perlindungan Higienis 20 Ribu Masjid - GenPI.co
PT Unilever Indonesia Tbk dan Dewan Masjid Indonesia (DMI) memperkuat sinerginya dengan menghadirkan Gerakan Masjid Bersih (GMB) saat Ramadan 2023. Foto: Unilever Indonesia

GenPI.co - PT Unilever Indonesia Tbk bersama Dewan Masjid Indonesia (DMI) memperkuat sinerginya dengan kembali menghadirkan Gerakan Masjid Bersih (GMB) saat Ramadan 2023.

Wipol sebagai brand pembersih karbol nomor satu di Indonesia menjadi brand hero yang mendukung program GMB.

Corporate Secretary and Director of Sustainability & Corporate Affairs Unilever Indonesia Nurdiana Darus menjelaskan pihaknya berupaya membantu menciptakan kenyamanan bagi umat Islam saat beribadah selama Ramadan 2023.

BACA JUGA:  Tingkatkan Investasi, Unilever Dukung Kampanye Positif Minyak Sawit Indonesia

Nurdiana menuturkan pihaknya menyalurkan produk dan perangkat kebersihan. Pihaknya juga menyediakan materi edukasi berisi cara menjaga kebersihan di masjid.

“Inisiatif berkelanjutan itu menjadi wujud komitmen Unilever Indonesia melalui brand Wipol untuk terus memberikan dampak positif bagi masyarakat Indonesia,” kata Nurdiana, Rabu (15/3).

BACA JUGA:  Memasuki New Normal, Gojek dan Unilever Inisiasi Sahabat Sekolah

Ketua Umum Pimpinan Pusat DMI Jusuf Kalla menjelaskan GMB tidak hanya menjaga kebersihan, tetapi juga upaya pendidikan bagi masyarakat di masjid.

“Gerakan itu tentunya meningkatkan kebaikan bersama karena kebersihan merupakan sebagian dari iman,” kata Jusuf Kalla.

BACA JUGA:  Lowongan Kerja Unilever untuk Lulusan S1, Cek Persyaratannya!

GMB yang diselenggarakan sejak 2017 sudah menjangkau 155 ribu masjid di berbagai provinsi di Indonesia.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya