Bertemu Airlangga Hartarto, Delegasi EU-ASEAN Business Council Dukung Percepatan Penyelesaian Perundingan IEU-CEPA

Bertemu Airlangga Hartarto, Delegasi EU-ASEAN Business Council Dukung Percepatan Penyelesaian Perundingan IEU-CEPA - GenPI.co
Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto. Foto: Ekon.go.id

GenPI.co - Di tengah peningkatan risiko berbagai ketidakpastian global saat ini, pemerintah terus berupaya untuk memperkuat kerja sama ekonomi bilateral dengan sejumlah negara guna mendukung peningkatan perekonomian nasional.

Salah satu upaya dalam memperkuat kerja sama tersebut diwujudkan melalui Pertemuan Delegasi EU-ASEAN Business Council (EU-ABC) dengan Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto pada Selasa (1/8).

Pertemuan itu untuk melakukan diskusi mengenai kerja sama ekonomi bilateral Indonesia-Uni Eropa, outlook perkembangan ekonomi Indonesia, dan kemudahan berbisnis dan investasi di Indonesia.

BACA JUGA:  Pemerintah Siapkan Kebijakan Demi Jaga Resiliensi Perekonomian Nasional

“Menggarisbawahi pentingnya untuk selalu menjaga dan memperkuat hubungan ekonomi antara ASEAN dan UE, dan khususnya antara Indonesia dan UE melalui dialog dan konsultasi rutin antara pemerintah dan pelaku bisnis,” ujar Airlangga.

Dalam pertemuan tersebut juga disampaikan bahwa Indonesia dan Uni Eropa merupakan mitra bisnis yang strategis yang ditandai dengan trend surplus nilai perdagangan Indonesia dalam 5 tahun berturut-turut (2018-2022) dan peningkatan nilai Penanaman Modal Asing (PMA) sebesar 87 persen untuk periode kuartal pertama tahun 2023 (yoy). 

BACA JUGA:  Pemerintah Akselerasi KEK Menjadi Sumber Pertumbuhan Baru di Daerah

Kinerja perekonomian nasional pun sudah on the right track dimana pertumbuhan ekonomi mencapai 5,03% di Q1 dengan proyeksi sebesar 5,2 persen hingga 5,3 persen di 2023 dan 5,4 persen di 2024.

Delegasi EU-ABC mengapresiasi peran strategis Indonesia dalam dunia internasional dan juga mengapresiasi iklim investasi Indonesia yang semakin baik dalam pembangunan di masa mendatang. 

BACA JUGA:  Maksimalkan Program SLM MDTF Periode II, Pemerintah Dukung Pengelolaan Lanskap Terintegrasi

Di sisi lain, Delegasi EU-ABC sampaikan dukungannya untuk percepat penyelesaian IEU-CEPA untuk lebih meningkatkan kerja sama perdagangan, investasi, dan industri kedua pihak.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya