Buka Festival Pemuda Indonesia 2023, Menpora Beber Tujuannya

Buka Festival Pemuda Indonesia 2023, Menpora Beber Tujuannya - GenPI.co
Menpora Dito Ariotedjo membeberkan tujuannya saat membuka Festival Pemuda Indonesia 2023. (Foto: egan/kemenpora.go.id)

Dalam kegiatan ini, serangkaian olahraga prestasi dan olahraga rekreasi dipertandingkan yang diikuti OKP peserta.

Menpora Dito menyatakan, dirinya memang sengaja ingin menyinergikan olahraga dengan kepemudaan.

Karena selama ini diketahui kolaborasi OKP dengan Kemenpora hanya berurusan pada Deputi Kepemudaan. Padahal sebenarnya anak muda sangat terkait dengan olahraga.

BACA JUGA:  Target Timnas Indonesia Gagal di Asian Games 2022, Menpora Minta Maaf

"Sebaliknya, atlet-atlet juga banyak anak muda, mayoritas. Sebenarnya anak-anak muda juga bisa menggunakan program kepemudaan. Inilah yang kami harapkan di Festival Pemuda Indonesia, adanya sinergitas dan juga kolaborasi dari kedua bidang," papar Menpora.

Lebih lanjut Menpora mengajak masyarakat luas khususnya para pemuda untuk datang dan menikmati rangkaian acara dalam Festival Pemuda Indonesia yang berlangsung dari 10 sampai 15 Oktober mendatang ini.

BACA JUGA:  MotoGP Mandalika 2023 di Depan Mata, Menpora Singgung Pembinaan Muda

Pasalnya selain kegiatan-kegiatan olahraga, Festival Pemuda Indonesia ini juga diisi ragam acara seperti hiburan penampilan artis, talkshow, pameran UMKM, hingga siraman rohani.(*)

Simak video menarik berikut:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya