Pesta Sastra di BIntan, Ratusan Penyair Bakal Hadir

Pesta Sastra di BIntan, Ratusan Penyair Bakal Hadir - GenPI.co
Festival Sastra Internasional Gunung Bintan (FSIGB) 2019. (Foto: Dok Dewan Kesenian Kepri)

GenPI.co - Ratusan Penyair dari dalam dan luar negeri akan memeriahkan Festival Sastra Internasional Gunung Bintan (FSIGB) 2019 dan Hari Puisi Indonesia 2019 Kepri. Event tersebut berlangsung pada tanggal 28 Oktober hingga 1 November 2019.

Panitia FSIGB 2019, Fatih Muftih mengatakan, sekitar 150 penyair yang dipastikan hadir ke Tanjungpinang. Jumlah tersebut didapat dari 266 penyair yang dinyatakan lolos kurasi melalui penilaian terhadap puisi yang telah dikirim.

“Seluruh peserta yang hadir berasal dari berbagai daerah di Indonesia. Mulai dari Ambon sampai Aceh dan juga dari negata Asean. Seperti Malaysia dan Singapura,” jelas Fatih belm lama ini.

BACA JUGA: Mau Berenang di Hutan Pinus? Di Sini Tempatnya

Untuk tahun ini penyair yang paling banyak adalah yang berasal dari Riau. Sedangkan dari Kepri sendiri yang sebagai tuan rumah hanya berjumlah 25 orang. Malaysia 20 orang, Jakarta 9 orang, Sumatera Barat 10 orang dan beberapa daerah lainnya.

Fatih mengatakan acara tersebut juga akan dihadiri oleh Sutarji Calzoum Bahri, Presiden Penyair Indonesia.  Maman S Mahayana, kritikus Sastra Indonesia juga dijadwalkan hadiri. Demikian  sejumlah penyair papan atas di Indonesia.

“Panitia menyiapkan juga acara seperti seminar sastra dengan tajuk Pantun Sebagai Akar Puisi Modern Nusantara. Yang mana dihadiri para tokoh ternama seperti Prof Abdul Hadi WM, Dr Mujhizah, Hasan Aspahani , DR Abdul Malik. Serta dari negara Malaysia yakni Datok Mohd Salleh Rahmad dan Prof Madya Dr Nurhayati Abdrurahman,” tambahnya lagi.

BACA JUGA: 1.300 Penari Gandrung Pukau Pengunjung Pantai Marina Banyuwangi

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya