UNTAR Terima Penghargaan 4 STAR QS Rating, Sejajarkan dengan Universitas Unggulan Asia Pasifik

UNTAR Terima Penghargaan 4 STAR QS Rating, Sejajarkan dengan Universitas Unggulan Asia Pasifik - GenPI.co
Untar menerima penghargaan 4-Star dari Quacquarelli Symonds (QS) Rating. Foto: Humas UNTAR

QS Higher Ed Summit: Asia Pacific 2023 merupakan konferensi yang memfasilitasi diskusi untuk meningkatkan kualitas pendidikan tinggi.

Konferensi ini dihadiri berbagai universitas unggulan di kawasan Asia Pasifik.

CEO QS Jessica Turner dalam pembukaan menekankan pentingnya kualitas pendidikan tinggi dalam menjaga lingkungan untuk keberlanjutan.

BACA JUGA:  Dies Natalis Ke-64, UNTAR Menuju Universitas Berkelas Internasional

Untar mendapatkan banyak ucapan selamat atas penghargaan ini dari Para Mitra Untar baik dari dalam dan luar negeri yang hadir pada acara QS Summit di KLCC Kuala Lumpur ini.

Selain itu, Untar juga menambah mitra dari berbagai negara yang hadir dalam acara tersebut.

BACA JUGA:  Meningkatkan Peran Hubungan Universitas, UNTAR dan UNDANA Menyambut Indonesia Emas 2045

Penghargaan turut diberikan kepada berbagai universitas unggulan di Indonesia.

Untar menjadi satu-satunya PTS dari 15 universitas di Indonesia yang menerima penghargaan bintang empat.

BACA JUGA:  Sambut Mahasiswa Baru, Untar Tanamkan Jiwa Nasionalisme

Dalam kesempatan tersebut juga diberikan penghargaan bagi perguruan tinggi Indonesia yang berhasil memperoleh bintang tiga dari QS Rating.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya