Gunung Ruang Meletus, Bandara Sam Ratulangi Ditutup Lagi

Gunung Ruang Meletus, Bandara Sam Ratulangi Ditutup Lagi - GenPI.co
Situasi di Bandara Samrat Manado, Selasa (30/4/2024). (Foto: ANTARA/Nancy L Tigauw)

GenPI.co - Bandara Sam Ratulangi ditutup sementara akibat meletusnya Gunung Ruang di Tagulandang, Kabupaten Kepulauan Sitaro, Sulawesi Utara (Sulut), pada Selasa (30/4) pukul 02.00 WITA.

GM Bandara Samrat Maya Damayanti mengatakan penutupan sementara bandara ini demi menjaga aspek keselamatan dan keamanan penerbangan operasional. 

"Melihat semburan abu vulkanik yang sampai di Bandara Samrat, maka sesuai dengan Notam untuk sementara kami tutup," kata dia.

BACA JUGA:  PVMBG Ungkap Kondisi Terkini Gunung Ruang, Gempa Vulkanik Menurun

Maya menjelaskan hal ini berdasarkan pengamatan aktivitas abu vulkanik Gunung Fuang dan Notam: A1144/24 NOTAMN.

"Kami menutup sementara aktivitas penerbangan dari dan menuju Manado hingga sebentar siang," imbuh dia.

BACA JUGA:  Gubernur Sebut Warga Terdampak Letusan Gunung Ruang Bakal Direlokasi, Ini Rencananya

Sebelumnya, Bandara Sam Ratulangi kembali beroperasi setelah 6 hari ditutup karena abu vulkanik Gunung Ruang yang erupsi.

Bandara ini kembali beroperasi secara normal pada Senin (22/4).

BACA JUGA:  14.045 Orang Terdampak Erupsi Gunung Ruang, Ini Kondisinya

Sebelumnya Gunung Ruang naik status menjadi level IV atau awas setelah adanya kenaikan aktivitas vulkanik dan kegempaan pada Selasa (30/4) pukul 01.30 WITA.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya