Dampak Erupsi Gunung Ruang, PLN Mulai Normalkan Jaringan Listrik di Tagulandang

Dampak Erupsi Gunung Ruang, PLN Mulai Normalkan Jaringan Listrik di Tagulandang - GenPI.co
Kondisi Pembangkit Listrik Tenaga Diesel (PLTD) Tagulandang yang dipenuhi abu erupsi Gunung Ruang yang memerlukan pembersihan, di Tahulandang, Rabu (1/5/2024). (Foto: ANTARA/Humas PLN)

GenPI.co - PLN Sulawesi Utara Sulawesi Tengah Gorontalo (Suluttenggo) menormalkan kembali jaringan listrik di Kecamatan Tagulandang, Kabupaten Kepulauan Sitaro, Sulut, yang terdampak erupsi Gunung Ruang.

General Manager PLN Unit Induk Distribusi Sulawesi Utara, Sulawesi Tengah dan Gorontalo (UID Suluttenggo) Ari Dartomo mengatakan langkah ini dengan memperhatikan situasi di lokasi erupsi serta keselamatan petugas.

Dartomo menjelaskan pihaknya menyusun persiapan untuk menormalkan kembali sistem kelistrikan Tagulandang.

BACA JUGA:  Terkena Abu Vulkanik Erupsi Gunung Ruang, Damkar Tomohan Bersihkan Landasan Pacu Bandara Sam Ratulangi

Menurut dia, skema ini disusun mulai dari tahap survei, penyediaan material, dan eksekusi penormalan.

Pihaknya juga akan menyalurkan bantuan bagi masyarakat korban erupsi Gunung Ruang.

BACA JUGA:  Gunung Ruang Meletus, 123 Warga Diungsikan ke Bitung

“Kami sedang mematangkan skema aksi tanggap darurat yang akan dilaksanakan di lokasi terdampak agar eksekusi dapat berlangsung lancar,” kata Dartomo, pada Kamis (2/5).

Dartomo turut mendoakan agar situasi segera kondusif, sehingga tahapan pemulihan kelistrikan di Tagulandang dapat berlangsung aman baik.

BACA JUGA:  Bandara Sam Ratulangi Ditutup Gegara Erupsi Gunung Ruang, 7.039 Penumpang Terdampak

Hal ini baik bagi petugas tanggap darurat PLN maupun bagi masyarakat.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya