Menpar Pimpin Wisuda 550 Mahasiswa STP NHI Bandung

Menpar Pimpin Wisuda 550 Mahasiswa STP NHI Bandung - GenPI.co
STP NHI Bandung.

"Untuk mengolah SDM pariwisata, dibutuhkan sekolah seperti STP Bandung ini. Karena industri pariwisata makin butuh tenaga SDM yang profesional," kata Menpar Arief Yahya.

Kemenpar, kata dia, memiliki target kunjungan 20 juta wisatawan asing pada 2019. Dan target perjalanan wisatawan dalam negeri sebanyak 275 juta. Sementara target jumlah devisa Rp 240 triliun dan.

"Kami berharap, pariwisata bisa memberikan kontribusi 15 persen pada Produk Domestik Bruto (PDB)," kata Menpar Arief Yahya.

Ketua STP NHI Bandung Faisal mengatakan, STP NHI Bandung sejak lama telah menggunakan standar global. Khususnya dalam pengelolaan sistem pendidikan. Pada tahun 2017 lalu, STP NHI Bandung berhasil mempertahankan predikatnya sebagai salah satu pencetak lulusan Sumber Daya Manusia (SDM) pariwisata berstandar global.

Tahun kemarin juga ditandatanganinya TedQual Certification terhadap 14 program studi pariwisata yang ada di STP NHI Bandung oleh UNWTO dan TedQual Programme Manager. Berlakunya untuk tiga tahun ke depan hingga 2020. 

"Diperbaharuinya sertifikasi ini tentu menjadikan setiap lulusan STP NHI Bandung sudah terstandar global. Sehingga daya saing pariwisata Indonesia pun akan semakin terangkat. Ini juga membuktikan bahwa pariwisata sebagai salah satu leading sector perekonomian tanah air," ujar Faisal.

Faisal menambahkan, sertifikasi ini menjadi bukti bahwa STP NHI Bandung merespon arahan Menpar Arief Yahya.  Yakni dapat menetapkan standar global dalam program pendidikan mencetak SDM andal pariwisata.  

Selain itu, mahasiswa lulusan STP NHI Bandung dibekali sertifikat kompetensi dari Lembaga Sertfiikasi Profesi (LSP) Pihak Pertama (First Party) STP Bandung. LSP First Party merupakan salah satu unit dari STP NHI Bandung. Unit ini bertanggung jawab melaksanakan sertifikasi profesi pariwisata khusus bagi mahasiswa STP NHI Bandung.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya