Puluhan Ribu Tangan Honorer K2 Menengadahkan Tangan ke Atas

Puluhan Ribu Tangan Honorer K2 Menengadahkan Tangan ke Atas - GenPI.co
Ilustrasi foto: ANTARA/ Irwansyah Putra

GenPI.co - Puluhan ribu tangan Honorer K2 lintas instansi se-Kabupaten Garut akan menengadahkan tangan ke atas. Mereka bermunajat mengetuk pintu langit. Memohon sang pembolak-balik hati manusia menolong honorer K2.

Aksi mogok kerja pun digelar, pagi ini (28/11). Tenaga honorer lintas instansi se-Kabupaten Garut, Jabar, akan berdemo massal. Dari mulai tenaga teknis administrasi, karyawan, kesehatan, semua diimbau meninggalkan kantor dan berbondong-bondong memadati Jalan Patriot, Garut.

Menurut Ketum Forum Aliansi Guru dan Karyawan (FAGAR) Cecep Kurniadi, aksi hari ini lebih banyak diisi doa bersama. 

"Ketika suara kami tidak didengar pemerintah, ketika pintu-pintu ditutup pemerintah, maka honorer se-Kabupaten Garut bermunajat mengetuk pintu langit. Memohon sang pembolak-balik hati manusia untuk menolong kami," kata Cecep kepada JPNN.com, Kamis (28/11).

BACA JUGA: Honorer K2 Wajib Senyum, Ada Kabar Baik untuk Kalian

Cecep yakin kekuatan doa tidak akan bisa dikalahkan oleh siapapun. Meskipun belum satupun payung hukum dibuat pemerintah yang mendukung pengangkatan honorer jadi PNS, mereka optimistis akan ada jalan yang terbuka.

BACA JUGA: Pak Mendikbud, Honorer K2 Kecewa Berat nih

"Peserta aksi hari ini memang semua lintas instansi tetapi banyak dari guru dan tenaga kependidikan. Kami ingin memberikan contoh bahwa untuk meminta sesuatu tidak harus dengan kekerasan. Lewat aksi doa bersama ini semuanya kami curahkan. Semoga Allah memberikan hidayah kepada pemerintah dan DPR agar segera membuatkan regulasi untuk kami," bebernya.


Artikel ini sudah tayang di JPNN.com dengan judul: Ribuan Honorer Berdoa Bersama di Jalanan, Semoga Dikabulkan

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya