Cara Pintar, Branding WI Kepung London

Cara Pintar, Branding WI Kepung London - GenPI.co

Kementerian Pariwisata selalu memiliki cara cerdas untuk memperkenalkan pariwisata Indonesia ke mancanegara. Momentumnya selalu tepat. Karena melibatkan jutaan pasang mata. Contoh terbarunya adalah branding saat World Travel Mart London, Inggris.

World Travel Mart (WTM) adalah momentum saat semua pelaku industri pariwisata dunia berkumpul. Kali ini, Kota London dipilih menjadi tuan rumahnya. Momen ini dimanfaatkan Kementerian Pariwisata untuk menebar branding. 

Rinciannya, ada 3 Open Great Bus yang dibalut full wrap selama November ini. Destinasi yang ditampilkan adalah Borobudur, Pura Ulundanu Beratan, Gebigan, Tari Leging, Pulau Padar dan NTT. 

Selain itu, ada 10 Open Great Bus yang dibungkus Mega Rear. Destinasinya adalah Danau Toba, Siallagan Samosir, Bromo, Jakarta, Pulau Padar, Komodo, Kawah Ijen, Tari Gandrung, Raja Ampat, Tari Legong, Gebogan.

Ada juga 350 taksi yang berbalut full wrap dengan destinasi serupa. Sedangkan 2 unit Open Great Bus akan dibungkus Wonderful Indonesia selama 5 minggu.

Menurut Deputi Bidang Pengembangan Pemasaran II Kementerian Pariwisata, Nia Niscaya, strategi promosi harus dilakukan dengan tepat.

“Promosi yang dipersiapkan dengan baik, akan mendapatkan impact yang positif juga. Untuk itu, kita selalu menyiapkan strategi untuk memperkenalkan Wonderful Indonesia ke mancanegara. Salah satunya dengan branding di Black Cab Taxi,” katanya, Minggu (4/11). 

Menurutnya, Black Cab Taxi memiliki mobilitas yang tinggi. Dengan demikian, branding yang dilakukan menjadi tepat. Karena, Wonderful Indonesia tidak hanya dilihat warga London, tetapi juga wisatawan dan pelaku industri pariwisata dari berbagai belahan dunia yang hadir di WTM London 2018.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya