
GenPI.co - Balai Pelestarian Cagar Budaya (BPCB) Provinsi Jawa Tengah akan melakukan penggalian di lahan kentang milik warga Desa Dieng Kulon, Kabupaten Banjarnegara, Jawa Tengah, setelah ada temuan batuan.
Temuan batu tersebut diduga merupakan bagian dari bangunan candi.
"Kami usahakan bisa secepatnya ekskavasi, untuk mengetahui lebih lanjut struktur-struktur batuan tersebut," kata Ketua Unit Candi Dieng BPCB Jateng Eri Budiarto, Rabu (22/1/2020).
Tim BPCB pada Selasa (21/1/2020) telah datang ke lokasi penemuan batuan.
BACA JUGA: Bakal Makin Luar Biasa, Nih Rincian Polesan Destinasi Labuan Bajo
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News