Corona: Indonesia Pasrah Calon Jemaah Haji Tak Bisa Berangkat

Corona: Indonesia Pasrah Calon Jemaah Haji Tak Bisa Berangkat - GenPI.co

GenPI.co - Sampai saat ini, pemerintah belum bisa memastikan apakah Indonesia bisa mengirimkan jemaah haji ke Arab Saudi. 

Hal tersebut diungkapkan oleh Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy. 

BACA JUGA: China Mendadak Tutup Rumah Sakit Darurat Virus Corona di Wuhan

Muhadjir membeber hal ini menyusul sikap Arab Saudi yang menutup sementara ibadah umrah sampai waktu yang tak ditentukan.

"Ya, kalau kami posisinya sebagai tamu, kalau tuan rumahnya menutup, masak kami memaksakan," ungkap Muhadjir di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta Pusat, Kamis (5/3).

BACA JUGA: Perpres PPPK Sudah Diteken Presiden, Honorer K2 Kini Menunggu BKN

Menurut Muhadjir, bahwa ibadah haji itu syaratnya jalannya harus terbuka. 

"Jika jalan itu ada hambatan, tidak terbuka atau terhalang, maka itu menggugurkan kewajiban haji," ungkap Muhadjir.


Artikel ini sudah tayang di JPNN.com dengan judul: Indonesia Terancam Tak Bisa Berangkatkan Calon Jemaah Haji

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya