Kabar Duka, Pasien Virus Corona di Indonesia Meninggal Dunia

Kabar Duka, Pasien Virus Corona di Indonesia Meninggal Dunia - GenPI.co
Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan COVID-19, Achmad Yurianto. Foto: Antara

GenPI.co - Kabar duka, seorang pasien pasien positif terjangkit virus Corona di Indonesia meninggal dunia pada Rabu (11/3) dini hari pukul 02.00 WIB.

Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan COVID-19, Achmad Yurianto, mengatakan pasien meninggal dunia itu diidentifikasi sebagai pasien nomor 25.

BACA JUGA: Update: Suspect Corona di Indonesia Bertambah 23 Orang

Dia menjelaskan pasien berusia 53 tahun itu saat masuk ke ruang isolasi, sudah mengidap penyakit berat yakni diabetes, sakit paru, hipertensi dan obstruksi pernafasan.

"Pasien ini warga negara asing. Kedutaan yang bersangkutan sudah tahu sejak awal dan sekarang lagi proses dikirim ke negaranya dan selama perawatan didampingi suami," ujar Yurianto di Jakarta.

Sebelumnya, Yurianto, mengatakan jumlah orang yang suspect corona mencapai 23 orang.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya
Maraton Pilpres - JPNN.com

Maraton Pilpres

Sial kita saja: kalau semua pelanggaran etika dan hukum itu mereka lakukan ternyata kepentingan umumnya tetap nol. Kemajuan bangsanya tidak nyata.