Survei Cyrus: Anies Baswedan Kalah Pamor Sama Sandiaga Uno

Survei Cyrus: Anies Baswedan Kalah Pamor Sama Sandiaga Uno - GenPI.co
Wakil Ketua Umum Partai Gerindra, Sandiaga Uno. Foto: Instagram/sandiagauno

Di posisi kelima ada nama Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa dengan dukungan 6,6 persen; di posisi keenam ditempati Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian dengan dukungan 3,5 persen.

Namun saat menggunakan simulasi tujuh nama tokoh dengan memasukkan nama Menteri Pertahanan Prabowo Subianto, Sandiaga menempati posisi kedua dengan jumlah dukungan sebanyak 18,8 persen sementara Prabowo mendapat dukungan 23,8 persen.

BACA JUGA: Anies Tutup 17 Tempat Wisata di Jakarta Gegara Virus Corona

Survei tersebut dilaksanakan pada 24-30 Januari 2020 pada 1.230 responden yang dipilih dengan metode "multistage random sampling" dengan "Margin of error" survei adalah 2,85 persen dan tingkat kepercayaan 95 persen.

Responden dalam survei tersebut adalah penduduk Indonesia yang berumur minimal 17 tahun atau sudah menikah. Proporsi responden laki-laki dan perempuan sebesar 50:50 persen yang tersebar secara proporsional pada 123 desa/kelurahan terpilih di 34 provinsi seluruh Indonesia. (ant)

Simak video berikut ini:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya