Festival Sungai Siak

Mengenalkan Budaya Melayu pada Generasi Milenial

Mengenalkan Budaya Melayu pada Generasi Milenial - GenPI.co
Atrakasi Tari Persembahan pada saat acara pembukaan Festival Sungai Siak 2018 (Foto: Heru Maindikali)

Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kota Pekanbaru bersama Pelindo 1 Pekanbaru, menggelar event Festival Sungai Siak 2018. Gelaran tersebut diselenggarakan di halaman rumah singgah Tuan Kadi Pekanbaru, 14 - 16 Desember 2018.

Kegiatan yang melibatkan berbagai komunitas dan pelaku usaha kecil menengah (UKM) itu, menyajikan berbagai atraksi. Ada pameran foto kota Pekanbaru sepanjang masa, peluncuran perahu wisata telusur sungai Siak dan forum diskusi.

Selanjutnya ada juga kegiatan lomba foto berhadiah uang tunai jutaan rupiah. Tak ketinggalan, hiburan kesenian yang melibatkan pelaku seni hingga pelajar tingkat SMP dan SMA kota Pekanbaru.

Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Pekanbaru, Nurfaisal saat menghadiri acara tersebut menyampaikan, kegiatan ini dilaksanakan tanpa membebani biaya APBD. Dana didapat dari  bantuan BUMN dan swasta. Tujuannya adalah  melestarikan dan memperkenalkan budaya melayu kepada wisatawan yang hadir.

"Kegiatan ini untuk melestarikan dan memperkenalkan budaya melayu kepada generasi milenial. Sehingga dapat menambah wawasan informasi tentang muatan lokal daerah," kata Nurfaisal, Sabtu (15/12).

Nurfaisal menegaskan, event festival sungai Siak harus berlanjut rutin digelar setiap tahun. Dirinya bertekad event ini menjadi event nasional dan internasional. Tentunya dengan menjaga nilai-nilai budaya sehingga dapat lestari sampai anak cucu.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya