Kabar Duka, Bob Hasan Meninggal Dunia

Kabar Duka, Bob Hasan Meninggal Dunia - GenPI.co
Ketua Umum Pengurus Besar Persatuan Atletik Seluruh Indonesia (PB PASI) Bob Hasan. Foto: Antara

GenPI.co - Ketua Pengurus Besar Persatuan Atletik Seluruh Indonesia (PB PASI) Bob Hasan meninggal dunia setelah berjuang melawan penyakit kanker dan paru-paru.

Mantan Menteri Kehutanan era Presiden Soeharto itu menghembuskan napas terakhirnya di RSPAD Gatot Subroto, Jakarta, Selasa (31/3) pukul 11.00 WIB. 

"Sudah beberapa waktu belakangan ini beliau bertarung dengan penyakit kanker di beberapa bagian, terutama di paru-paru," ujar Sekretaris Jenderal PB PASI Tigor Tanjung.

BACA JUGA: Begini Skenario Anies, Jika Jakarta Lockdown

Wafatnya Bob Hasan tentu menjadi kehilangan yang besar bagi dunia atletik Indonesia. Pertama kali menjabat sebagai Ketua Umum PASI sejak 1976, Bob Hasan telah melahirkan sejumlah atlet nasional yang diperhitungkan di dunia.

Sebut saja nama-nama seperti Suryo Agung Wibowo, Triyaningsih, Maria Londa, hingga Lalu Muhammad Zohri. Nama terakhir ini menjadi perbincangan hangat terutama saat meraih medali emas di nomor 100 meter di Kejuaraan Dunia Asia Junior 2018.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya