Tortor Lengkapi Sukacita Natal Melanie Ricardo

Tortor Lengkapi Sukacita Natal Melanie Ricardo - GenPI.co
melanie merayakan suka cita natal bersama keluaga besarnya.

Momen Natal merupakan yang paling ditunggu oleh mereka yang merayakannya. Termasuk pasangan artis Melanie Ricardo dan Tyson James Lynch. Uniknya, mereka merayakan kegembiraan dengan cara yang tak biasa. Yakni menari Tortor.

Sebenarnya tarian Tortor adalah hal lazim bagi Melanie Ricardo. Maklum, ia memiliki darah Batak yang kental. Berkumpul bersama keluarga dan kerabat di kediamannya di Jatiwaringin, Bekasi, kemeriahan terpancar kala mereka menari Tortor bersama-sama. Hentakan khas musik gondang menjadi pengiringnya. Semuanya kompak menggunakan pakaian berwarna merah, salah satu warna khas saat Natal. Beberapa bahkan memakai topi ala Santa.

"Harus bangga jadi orang Batak, ini sudah menjadi tradisi saat kumpul- kumpul keluarga, apapun acaranya pasti harus manorotortor (menari tortor). Apa lagi saat sembilan anggota keluarga besar saya bisa ikut menari bersama, semakin seru karena tahun depan pun belum tentu bisa seperti ini lagi." Melanie, Rabu (18/12) malam.

Tortor sendiri adalah tarian seremonial yang disajikan dengan musik gondang. Makna yang lebih dari gerakan-gerakannya menunjukkan tortor adalah sebuah media komunikasi, di mana melalui gerakan yang disajikan terjadi interaksi antara partisipan upacara.

Sebelum semua menari, tuan rumah lebih dahulu membuka. Tari tortor digunakan sebagai sarana penyampaian batin baik kepada roh-roh leluhur dan maupun kepada orang yang dihormati.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya