Wabah Corona, Anies Baswedan Sebut Ramadan Ini Mirip Zaman Nabi

Wabah Corona, Anies Baswedan Sebut Ramadan Ini Mirip Zaman Nabi - GenPI.co
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. (Foto: dok ANTARA/HO-Humas Pemprov DKI Jakarta)

"Data yang kami punya menunjukkan bahwa pergerakan kasus positif covid-19 masih terus bertambah dan kecepatannya relatif tetap. Jadi, memang di belahan dunia yang mengalami sama, semua membutuhkan waktu agar ini bisa selesai," jelas Anies Baswedan.

Sementara itu, menjelang bulan Ramadan, Gubernur DKI Jakarta ini pun menyemangati umat Islam yang akan melaksanakan ibadah Ramadan pada masa PSBB.

BACA JUGA: Malaysia Gembira Covid-19 Terkendali, Semoga di Indonesia Membaik

Gubernur Anies mengungkapkan, bahwa pelaksanaan ibadah Ramadan di rumah pernah juga dialami Nabi Muhammad SAW.

"Ramadan kali ini mungkin mirip dengan Ramadan pada saat Nabi besar Muhammad SAW. Pada saat itu, semua tidak dikerjakan di masjid," jelas Anies.

Menurut Anies, umat Islam pada masa sekarang bisa mendapatkan momen langka karena melaksanakan ibadah Ramadan seperti zaman nabi. 

Maka dari itu, Gubernur Anies meminta umat Islam tetap memaksimalkan ibadah selama Ramadan.

"Kali ini, umat mendapatkan kesempatan untuk memasuki bulan suci Ramadan di dalam suasana yang mirip dengan suasana itu. Ini kesempatan bagi umat muslim," tutur dia.


Artikel ini sudah tayang di JPNN.com dengan judul: Ada Pandemi, Anies Sebut Ramadan Tahun Ini Mirip Zaman Nabi

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya