
GenPI.co - Pakar epideomologi Prof Ridwan Amiruddin, mengatakan anak muda lebih rentan kena covid-19 jika tak menjaga kesehatan. Meskipun angka kesembuhannya juga tinggi.
"Jadi itu terkait dengan mobilitas kaum muda dalam beraktivitas, kerentanan tinggi tapi kesembuhannya juga tinggi," kata Ridwan, Senin (8/6).
BACA JUGA: Sidang Tuntutan Kasus Penganiayaan: Nikita Siap, Jaksa Tak Kuat
Dosen Universitas Hasanuddin (Unhas) Makassar itu mengatakan hal itu terjadi karena kaum muda memiliki mobilitas tinggi yang berarti tingkat aktifitas atau interaksinya dengan banyak orang juga dipastikan sangat tinggi. Sehingga risiko terpapar virus corona pun lebih besar.
Menurut Ridwan bagi masyarakat dengan umur di atas 51 tahun relatif paparan covid-19 lebih rendah, tetapi kesembuhannya juga rendah.
"Mereka sangat berisiko bila mereka memiliki comorbid atau penyakit penyerta seperti DM (Diabetes Mellitus) jantung dan hypertension," imbuh Ridwan.
Ketua Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Pusat, Doni Monardo, mengemukakan kelompok muda memiliki tingkat terpapar covid-19 yang lebih tinggi meski resiko matinya rendah.
BACA JUGA: Kocak, Politisi Gerindra, PKS dan Demokrat Saling Ejek di Medsos
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News