Waspada! Prevalensi Stunting Kembali Naik Akibat Pandemi Corona

Waspada! Prevalensi Stunting Kembali Naik Akibat Pandemi Corona - GenPI.co
ilustrasi: Anak Kecil ( foto: unsplash)

BACA JUGA: Bunda, Pahami 3 Masalah Kesehatan Mental pada Anak Obesitas

Kesalahan asupan makanan dan minuman untuk anak beresiko anak mudah terserang penyakit karena menurunnya kekebalan dan untuk jangka panjang menyebabkan masalah gizi.

Akibatnya, mudahnya timbul penyakit tidak menular seperti diabetes dan obesitas hingga menurunkan kualitas anak dimasa mendatang.

Sayangnya, hal ini masih belum menjadi perhatian orang tua. Masih banyak diantara orang tua yang hanya berpatokan pada rumus nasi dengan lauk pauk dan anak menjadi kenyang. 

Selain itu pengaruh beragam iklan makanan dan minuman instan yang overclaim, menjanjikan kepraktisan dalam penyajian, ekonomis tanpa menjelaskan apa saja zat-zat yang terkandung di dalamnya. 

BACA JUGA: Kebutuhan Tumbuh Kembang Anak Selama Pandemi Harus Terpenuhi

Akibatnya, anak terbiasa mengkonsumsi makanan dan minuman rendah gizi namun tinggi gula garam lemak. Salah satu produk seperti Susu kental manis/ kental manis yang seharusnya hanya digunakan sebagai topping makanan, masih ditemukan dikonsumsi oleh anak dan diasumsikan sebagai susu.

Dra. Chairunissa M.Kes, KetuaMajelis Kesehatan PP Aisyiyah dalam kesempatan itu juga memaparkan  hasil penelitian dan survey mengenai kental manis yang dilaksanakan PP Aisyiyan bersama YAICI. 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya