Ini 3 Kain Ulos Mahal yang Penuh Makna

Ini 3 Kain Ulos Mahal yang Penuh Makna - GenPI.co
Proses pembuatan kain ulos dengan cara tenun. (dok)

Datang ke Tanah Batak tentu tidak akan lepas dengan yang namanya Ulos. Dari zaman nenek moyang Batak kain Ulos sudah digunakan dalam keseharian. Proses pembuatan ulos ini tergolong sangat sederhana dan tradisional dengan menggunakan alat tenun manual. 

Proses pembuatannya pun tidak sebentar, bahkan sampai tahunan. Setiap kain Ulos memiliki fungsi dan makna tersendiri. Berikut 3 jenis Ulos Batak yang bernilai tinggi : 

Baca juga: Sigale-gale Tarian Mistis dari Suku Batak

1. Ulos Jugja 

Ulos Jugja dikenal dengan "ulos naso ra pipot" atau "pinunsaan" yang hanya diberikan kepada orang tua yang sudah mempunyai cucu dari anak laki-laki dan perempuan. Ulos ini tergolong ulos mahal karena disimpan di humbung atau lemari kayu tempat pemyimpanan barang berharga dan tidak bisa diberikan kepada sembarang orang. 

Sebuah aturan pemakaian ulos ini menyebabkan ulos menjadi benda langka hingga banyak orang yang tidak mengenalnya dan menjadi barang warisan orangtua kepada anaknya yang nilainya setara dengan "sitoppi" yaitu emas yang dipakai oleh istri raja saat pesta.

2. Ulos Ragi Hidup

Ulos Ragi Hidup ini hampir sama dengan Ulos Jugja yang tidak bisa diwariskan oleh sembarang orang. Namun Ulos ini dapat dipakai pada saat acara Batak suka maupun duka. Pemakaian kain ulos ini bisa menjadikan sebuah pertanda Suhut si habolonan atau tuan rumah. Pengerjaan ulos ini ada lima orang dengan bagiannya masing-masing. 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya