Boring? Menyelamlah di TN Komodo

Boring? Menyelamlah di TN Komodo - GenPI.co
Indahnya bawah laut TN Komodo

"Hal itu bisa karena jenis, jumlah, dan ukuran berbeda dari setiap spesies yang ditemukan. Bisa juga karena sensasi kuatnya arus yang selalu berubah-ubah. Tak heran, hampir setiap hari selalu ada penyelam dari dalam dan luar negeri yang menyelam di sini," ungkapnya.

Pemilik blog langkahjauh.com itu juga bercerita pengalaman diving yang baru saja dilakukannya. Guri mengaku senang bisa berenang dengan Ikan Napoleon. Menurutnya, Ikan Napoleon dengan ukuran besar ada di sisi selatan Batu Bolong. 

Pengalaman yang berbeda didapatnya di sisi utara Batu Bolong. Tidak hanya jenis ikan yang ditemui. Tetapi juga tebing yang dihiasi terumbu karang warna-warni. Belum lagi ribuan ekor ikan akan mengelilingi selama penyelaman.

"Inilah alasan terbesar mengapa rasa bosan tidak akan muncul pada para penyelam di Labuan Bajo. Kamu tertarik untuk menyelam di sini?" ajak Guri.

Guri juga menambahkan, berwisata di Labuan Bajo itu memiliki paket lengkap. Jika tidak bisa diving, wisatawan bisa bermain di pantai yang airnya jernih. Seperti Pink Beach, Pulau Kanawa, Taka Makassar. Wisatawan juga bisa tracking di Pulau Padar, Gili Lawa, hingga melihat Komodo dihabitatnya.

"Waktu yang tepat ke Labuan Bajo itu saat bulan April hingga November. Bulan tersebut sudah habis musim hujan. Sehingga airnya jernih. Dan juga bukit-bukit di sini masih berwarna hijau," katanya.

Pernyataan yang sama dilontarkan diver asal California, Amerika Serikat,  Danny (37). Saat ditanya kondisi terumbu karang di sana, Danny tak segan untuk memuji keindahannya.

"Menyenangkan bisa diving di sini. Kondisi terumbu karang sangat bagus. karena visibility 25-30 meter normal, jadi bening banget airnya. Warna karangnya juga bagus banget, pokoknya menyenangkan," kata Danny.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya