Selain Obesitas dan Mudah Marah, Efek Begadang Bisa Mematikan

Selain Obesitas dan Mudah Marah, Efek Begadang Bisa Mematikan - GenPI.co
ilustrasi: begadang bisa mengganggu fungsi hati ( foto: pixabay)

GenPI.co - Ladies, begadang di malam hari karena pekerjaan menumpuk ataupun berkumpul dengan teman-teman, dapat membuat seseorang menjadi lebih mudah lelah dan bisa mengganggu fungsi hati.

Bila dicermati secara biologis, efek sering bergadang menyebabkan organ tubuh tak bisa mendapatkan istrirahat yang pas. Sehingga, dapat menurunkan metabolisme dalam tubuh.

Maulana Suryamin, selaku Spesialis Penyakit Dalam Eka Hospital Bekasi menjelaskan, begadang memang berpengaruh pada organ hati. 

Terlebih, di saat begadang sel hati yang seharusnya beristirahat, menjadi terus beraktivitas dan menyebabkan secara perlahan adanya kerusakan pada fungsi hati.

BACA JUGA: Peneliti Ungkap Begadang dan Insomnia Bisa Menyebabkan Obesitas

"Resiko terlalu sering begadang pada awalnya akan mengalami gangguan fungsi hati," ujar Maulana Suryamin, dalam live Instagram @Eka_hospital (11/8) siang.  

BACA JUGA: Penting! 4 Alasan Kenapa Kamu Harus Berhenti Begadang

Maka dari itu, perlu disadari bahwa penyakit ini terus bersarang dalam tubuh dan efek jangka panjangnya pun semakin memperburuk keadaan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya