Gejala Covid-19 Biasanya Muncul Dalam Urutan Ini.....

Gejala Covid-19 Biasanya Muncul Dalam Urutan Ini..... - GenPI.co
ilustrasi: gejala covid-19 muncul dalam urutan ini ( foto: unsplash)

Untuk membandingkan urutan gejala Covid-19 dengan influenza, para peneliti menganalisis data dari lebih dari 2.000 kasus Covid-19 di Amerika Utara, Eropa, dan Belahan Bumi Selatan yang dilaporkan ke otoritas kesehatan antara tahun 1994 dan 1998.

“Urutan gejala itu penting,” kata Joseph Larsen, penulis utama studi dan kandidat doktor USC Dornsife. Mengetahui bahwa setiap penyakit berkembang secara berbeda berarti bahwa dokter dapat mengidentifikasi lebih cepat apakah seseorang kemungkinan besar menderita Covid-19, atau penyakit lain dan dapat membantu mereka membuat keputusan pengobatan yang lebih baik."

Berdasarkan temuan penelitian, urutan gejala yang dapat dialami pasien antara lain, demam, batuk dan nyeri otot, mual atau muntah, diare.

"Studi tersebut menemukan bahwa pasien dengan flu musiman lebih umum mengembangkan batuk sebelum timbulnya demam," kata Dr. Robert Glatter, dokter darurat, Rumah Sakit Lenox Hill, di New York, dilansir dari laman Healthline. 

“Pada kenyataannya, ini mungkin sulit untuk dilihat karena flu sering kali dimulai secara tiba-tiba dengan tiga serangkai gejala, termasuk sakit punggung, menggigil, dan batuk kering.”

Menurut penelitian, meski influenza biasanya dimulai dengan batuk, gejala pertama covid-19 adalah demam.

Glatter mengatakan bahwa pasien bisa mengalami juga sakit kepala, dan pusing dan dalam beberapa hal mirip dengan gejala stroke, tetapi tanpa demam, batuk, atau bukti gejala pernapasan.

“Saya juga melihat pasien datang hanya dengan nyeri dada, tanpa gejala pernafasan,” katanya. 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya