Rakor Hot Deals Hasilkan Paket-Paket Menarik

Rakor Hot Deals Hasilkan Paket-Paket Menarik - GenPI.co
Asdep Pengembangan Pemasaran I Regional I Kemenpar Masruroh (kiri) memberikan pemaparan Hot Deals 2018. (Foto: Kemenpar)

"Begitu juga event-event atraksi wisata seperti Batam Night Market kita akan siapkan. Oleh karena itu dimohon pada industri untuk menyiapkan baik dari sisi desain promosi, paket, maupun SDM-nya serta menetapkan target penjualan tiketnya," ungkap Pitana.

Mengedepankan konsep Go Digital Be The Best, Program Hot Deals juga sudah mempunyai aplikasi mobile pada Google Play Store. Aplikasi tersebut bernama 'Hot Deals 365' yang bisa diakses dimanapun untuk lebih memaksimalkan promosi.

"Di aplikasi ini industri dapat mendaftar dan menyediakan informasi mengenai profil perusahaan serta paket-paket Hot Deals yang disediakan," timpal Asisten Deputi Pengembangan Pemasaran I Regional I Masruroh.

Diskon besar untuk tiket ferry penyeberangan tak luput disuguhkan. Harga tiket ferry untuk rute Singapore-Batam S$23 untuk weekday dan S$28 untuk weekend. Selain itu rute Singapore-Tanjung Pinang ditetapkan S$44, serta untuk rute ferry Johor Bahru-Batam sebesar RM115.

"Ada juga paket untuk two to go (untuk dua orang) dengan harga spesial S$59, dengan hari keberangkatan pada hari Minggu untuk mengakomodir worker yang libur di hari Minggu. Pokoknya kita siapkan harga paket yang tidak mungkin ditolak," imbuh Masruroh.

Masruroh menambahkan Program Hot Deals bukan merupakan program banting harga. Tapi, bertujuan menggunakan kapasitas yang harusnya tidak terpakai (idle capacity), menjadi hal yang bermanfaat. Idle capacity ini akan dijual dengan harga yang sangat menarik. Dan melibatkan berbagai industri yang ada di Kepri.

"Kita hanya memanfaatkan slot kosong. Dimana pada weekday wisman cenderung sepi. Ini yang kita manfaatkan dengan cara memberikan penawaran harga yang tidak bisa mereka tolak," pungkas Masruroh.

Menteri Pariwisata Arief mengatakan, Program Hot Deals merupakan langkah strategis untuk menggenjot kunjungan wisman ke Indonesia. Terbukti tahun lalu program tersebut sukses besar di Kepri.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya