
GenPI.co - Meja dapur merupakan partisi yang sangat penting karena digunakan sebagai tempat mengolah dan menyiapkan makanan.
Model meja dapur sangat beragam, tergantung selera dan keinginan kamu. Akan tetapi, dengan keberadaan meja dapur yang sangat artistik tentu saja membuat kamu lebih semangat untuk melakukan kegiatan di dapur.
BACA JUGA: Produk Lokal ini Bisa Bikin Wajah Halus dan Bebas Jerawat
Nah, berikut beberapa referensi model meja dapur yang bisa kamu pilih.
1. Meja dapur marble coklat
Meja dengan menggunakan material keramik marble warna coklat muda terlihat sangat elegan. Di bagian badan atau penopangnya kamu bisa membalutnya dengan warna putih. Meja ini terlihat minimalis dan terkesan lebih bersih.
2. Meja bertingkat
Kamu juga bisa memilih model meja dapur minimalis bertingkat. Selain bertingkat, ukuran meja dapur minimalis ini juga sangat panjang sehingga kamu bisa melakukan kegiatan memasak di dapur dengan lebih leluasa.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News