Kisah Perjuangan Ibu Merawat Anaknya yang Mengidap Autis

Kisah Perjuangan Ibu Merawat Anaknya yang Mengidap Autis - GenPI.co
Anindhita Kirana Isa (kanan) dan Shopia Aradhu (kiri). FOTO: Inong/GenPI.co

GenPI.co - Merawat dan mendidik anak yang mengidap Autism Spectrum Disorder (ASD) perlu perjuangan besar, ketabahan, dan keikhlasan. Seperti halnya yang dirasakan oleh Shopia Aradhu. 

Ia adalah orang tua Anindhita Kirana Isa, seroang remaja yang sukses membuat produk drawing Cute Monster. 

BACA JUGA: Usai Melahirkan, 4 Artis Cantik Ini Bentuk Tubuhnya Aduhai

“Ketika melihat kondisi kaya seperti ini, saya jadi kesal dan saya tidak mau salat sampai setahun lamanya,” ujar Shopia kepada GenPI.co, Sabtu (24/10). 

Shopia mengaku sempat stres dengan ujian yang menimpanya. Hingga sampai akhirnya dia mendapatkan hidayah melalui sebuah artikel yang tidak sengaja dibaca.  

“Saya tidak sengaja membaca artikel yang isinya percakapan malaikat dengan Tuhan, saat itu ya saya langsung menangis terus saya ambil wudu dan salat, mohon maaf kepada Tuhan,” ungkapnya.

Bahkan, dia harus menepis semua stigma negatif dari masyarakat terkait kondisi anaknya. Namun, hal itu membuat dia makin semangat dalam menjalani hidup. 

BACA JUGA: Penampilan Via Vallen Mirip Artis Korea

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya