3 Tahun, Kambungu Beresi Ciptakan Lingkungan Bersih

3 Tahun, Kambungu Beresi Ciptakan Lingkungan Bersih - GenPI.co
Bupati Gorontalo Nelson Pomalingo saat melakukan penanaman sirsak di pinggir Telaga Dumati.

Komunitas Kambungu Beresi (Kambers) yang bermakna kampung bersih mengajak masyarakat menciptakan lingkungan yang sehat dan hijau.

Sudah 3 tahun ini kegiatan mereka rutin dilakukan setiap pekan dengan berpindah tempat, mengajak warga membersihkan lingkungan sekitar secara bergotong-royong.

Mereka bergerak tanpa dana pemerintah, semua dilakukan dengan cara patungan para penggiatnya. Namun semangat mereka tak pernah padam untuk menggerakkan warga menyintai lingkungan.

“Kambungu Beresi sudah 3 tahun peduli terhadap lingkungan, tetap eksis dan konsisten hingga sekarang. Kami sangat mengapresiasi komunitas ini walau tanpa diberi anggaran dalam menjalankan misinya namun konsisten peduli lingkungan hingga ke pelosok desa se Kabupaten Gorontalo,” kata Nelson Pomalingo, Bupati Gorontalo, Senin (25/2).

Nelson Pomalingo  menyampaikan apresiasinya saat menghadiri kambungu beresi di Desa Dumati Kecamatan Telaga Biru pada hari Minggu.

Selaku pemerintah Daerah, Bupati Nelson mengucapkan terima kasih kepada Kambers yang telah fokus dan terus bekerja memberikan semangat kepada masyarakat dalam menggerakan kepedulian kebersihan lingkungan.

"Terima kasih Kambers yang sudah 3 tahun selama kepemimpinan saya tetap fokus dan terus bekerja demi keindahan alam sekitar termasuk melakukan penaman pohon di  wilayah Kabupaten Gorontalo," ucap Nelson Pomalingo.

Salah satu faktor keberhasilan Kabupaten Gorontalo mendapatkan penghargaan Adipura adalah kebersihan yang didukung oleh Kambers ini.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya