Usia Mulai Senja, Risma Pilih Pensiun dan Batal Maju 2024?

Usia Mulai Senja, Risma Pilih Pensiun dan Batal Maju 2024? - GenPI.co
Walikota Surabaya Tri Rismaharini. (Foto: Antara/Ho-Humas Pemkot Surabaya)

GenPI.co - Menjelang akhir masa jabatan Walikota Surabaya, Tri Rismaharini belum menunjukkan geliat politiknya kembali.

Padahal namanya sempat mencuat sebagai kepala daerah potensial yang diproyeksikan akan maju pada kontestasi 2024.

BACA JUGA: Namanya Meredup, Ridwan Kamil & Risma Sudah Mengubur Mimpi 2024?

Mungkinkah Risma berhenti dari hingar-bingar politik dan memutuskan pensiun?

Pengamat komunikasi politik Gunawan Witjaksono menilai saat ini Risma memang termasuk tokoh politik yang sudah cukup berumur. Namun, daya pengaruhnya masih begitu kuat.

“Kalau dibilang berumur, ya dia berumur. Akan tetapi Risma belum habis (pengaruhnya),” ujar Gunawan kepada GenPI.co pada Jumat (11/12).

Pasalnya, suksesor Risma dalam melanjutkan tongkat estafet kepemimpinannya berhasil memenangi Pilwalkot Surabaya versi hitung cepat.

Diketahui, hasil hitung cepat sementara versi Poltracking pasangan Eri-Armuji unggul 57,41 persen dari lawannya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya