Keren, Kemenpar Sediakan Bus dari Mota’ain untuk Menyaksikan d’Masiv

Keren, Kemenpar Sediakan Bus dari Mota’ain untuk Menyaksikan d’Masiv - GenPI.co

ATAMBUA – Kementerian Pariwisata membuat terobosan untuk Konser Musik Perbatasan Atambua 2019. Kemudahan diberikan untuk para wisatawan perbatasan asal Timor Leste. Khususnya, saat penampilan d’Masiv, Sabtu (9/3). Kementerian Pariwisata menyediakan bus untuk penonton asal Timor Leste.

Hal tersebut disampaikan Asisten Deputi Bidang Pengembangan Pemasaran I Regoinal III Kementerian Pariwisata Ricky Fauziyani. Bus akan membawa penonton yang masuk dari Pos Lintas Batas Negara (PLBN) Mota’ain.

“Saat penampilan d’Masiv, wisatawan perbatasan asal Timor Leste bisa menikmati fasilitas transportasi yang kita berikan, berupa bus. Rutenya, langsung dari PLBN Mota’ain ke Lapangan Simpang Lima, lokasi konser perbatasan Atambua,” papar Ricky, Jumat (8/3).

Hanya saja, Ricky menegaskan, fasilitas hanya diberikan saat penampilan d’Masiv.

“d’Masiv adalah daya tarik utama dalam konser ini. Band yang lagu-lagunya sudah sangat terkenal. Apalagi lagu Jangan Menyerah. Jadi fasilitas ini kita berikan sebagai antisipasi membludaknya penonton dari Timor Leste,” jelas Ricky.

Konser Musik Perbatasan Atambua akan berlangsung dua hari, Jumat-Sabtu (8-9/3). Pada hari pertama, tampil penyanyi asal Timor Leste Gerson Oliviera. Sedangkan d’Masiv akan menyapa fansnya di hari kedua.

Kemudahan yang diberikan ini mendapat pujian Menteri Pariwisata Arief Yahya.”Akses adalah salah satu faktor penting dalam sebuah event. Kemudahan mengakses event, bisa membuat penonton antusias untuk datang. Ini luar biasa,” katanya.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya