PKS Menduga Proses Importasi Vaksin Covid-19 Ada yang Tak Beres

PKS Menduga Proses Importasi Vaksin Covid-19 Ada yang Tak Beres - GenPI.co
Anggota Komisi II DPR RI Fraksi PKS, Chairul Anwar. Foto: PKS

GenPI.co - Anggota Komisi II DPR RI Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Chairul Anwar melihat ada ketidakberesan dalam proses importasi vaksin covid-19 dari China pekan lalu.

“Setidaknya ada 3 hal yang mengundang pertanyaan dari berbagai pihak terkait datangnya vaksin sebanyak 1,2 juta dosis itu,” kata Chairul di Jakarta Minggu, (13/12/2020).

BACA JUGAVaksin Covid-19 Tiba, Refly Harun Meragukan 3 Unsur Ini

Kejanggalan pertama adalah masih belum selesainya proses uji klinis yang sedang dilakukan, beberapa prosedur yang harusnya dilewati dalam proses uji klinis tersebut.

Chairul kemudian merujuk pada pernyataan dari Tim Mikrobiologi Uji Klinis Vaksin Sinovac Universitas Padjadjaran, dr Sunaryati Sudigdoadi yang mengatakan bahwa pihaknya baru bisa melaporkan hasil uji klinik vaksin pada akhir Januari. 

 "Itu artinya vaksin ini masih belum lolos uji klinis. Kenapa ada pihak-pihak yang tergesa-gesa untuk melakukan impor, bagaimana jika terjadi kegagalan dalam proses uji klinis tersebut?," kata Chairul. 

Selain masih terganjal permasalahan uji klinis, vaksin yang diimpor tersebut juga belum mendapatkan izin edar dari Badan POM. 

“Vaksin baru bisa didistribusikan ke daerah dan masyarakat setelah mendapat sertifikat pengujian (lot release) dari Badan POM dan baru dapat digunakan setelah mendapat Emergency Use Authorization (EUA) dari Badan POM," jelasnya. 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya