Mau Lihat Tarian Khas Lima Negara Dunia? Datang saja ke Bangka Culture Wave 2019

Mau Lihat Tarian Khas Lima Negara Dunia? Datang saja ke Bangka Culture Wave 2019 - GenPI.co
D'Locomotiv Sungailiat kembali jadi venue Bangka Culture Wave. (Foro: TripAdvisor)

GenPI.co - Sebanyak 5 negara berpartisipasi dalam Bangka Culture Wave (BCW) 2019. Didominasi dari Eropa, peserta mancanegara itu akan menampilkan tarian khas dari negara masing-masing. Kehadiran mereka semakin menegaskan BCW 2019 sebagai panggung budaya lintas bangsa.

BCW 2019 akan digelar 2-7 April. Lokasinya berada di De’Locomotief, Pantai Wisata Tonaci, Sungailiat, Bangka. Lima duta dari Eropa itu adalah Spanyol, Hongaria, Finlandia, dan Slovakia. Sementara Finlandia masuk menggantikan Jepang. Slot peserta lainnya diisi oleh Amerika Serikat.

Baca juga: Ini Destinasi Menarik Setelah Puas Menyaksikan Bangka Culture Wave

“Kehadiran peserta mancanegara biasanya menjadi daya tarik utama. Wisatawan penasaran dengan aksi yang mereka tampilkan. Seperti apa gerakannya,” ungkap Owner Tongacie de'Locomotif Anton Soegito Poetra, Jumat (22/3).

Bangka Culture Wafe 2019 juga menampilkan penari dari Yogyakarta dan Solo. Sementara Bangka sebagai tuan rumah  menampilkan tarian khasnya. Tarian ini akan dibawakan oleh sanggar tari dan siswa-siswi sekolah di Bangka.

“Peserta dari Bangka terbuka untuk umum. Basic-nya tarian sama seperti peserta dari mancanegara,” kata Anton menambahkan.

Kehadiran peserta asing memang sudah lazim di BCW. PAda penyelenggaraan tahun lalu,  BCW juga memberikan slot bagi 4 negara dunia. Mereka terdiri dari, Amerika Serikat, Argentina, Venezuela, dan Hongaria. Saat itu duta budaya mancanegara menampilkan tarian dan musik tradisional. Memakai panggung BCW 2018, Hongaria menampilkan Lagu Rakyat-nya dengan komposisi medley.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya