Kejar Herd Immunity, Bappenas Vaksinasi 2.566 Pegawai 

Kejar Herd Immunity, Bappenas Vaksinasi 2.566 Pegawai  - GenPI.co
Kejar Herd Immunity, Bappenas Vaksinasi 2.566 Pegawai  (Foto: Bappenas)

Selain itu, beberapa rumah sakit seperti RSU Pusat Nasional Cipto Mangunkusumo, RS Pusat Otak Nasional Mahar Mardjono dan RS Jantung Harapan Kita yang mengirimkan Tim Vaksinator dan menyiapkan Emergency Response Team. 

Berkat kerja sama ini, vaksinasi dapat dilakukan dengan cepat, mencapai target vaksinasi untuk 500 pegawai dalam waktu satu hari. 

Menteri Suharso menegaskan vaksinasi Covid-19, selain menjadi game changer untuk mendorong laju penurunan kasus dan mencapai herd immunity, sekaligus sebagai strategi implementasi RKP 2021 yang mengusung tema 

"Mempercepat Pemulihan Ekonomi dan Reformasi Sosial," tegasnya. 

Dalam pelaksanaannya, vaksinasi dilakukan secara bertahap dan sesuai dengan rekomendasi World Health Organization, yakni penerima vaksin pertama adalah sumber daya manusia kesehatan yang merupakan garda terdepan dalam penanganan covid-19. 

Sejak awal pandemi melanda Indonesia pada Maret 2020 lalu, Kementerian PPN/Bappenas memastikan tertibnya protokol kesehatan antara lain dengan memasang sekat meja kerja, menyediakan disinfektan ruangan, memasang berbagai peralatan bebas sentuh (touchless) seperti keran air, urinoir dan sabun tangan. 

Kementerian PPN/Bappenas juga memberikan bantuan isolasi mandiri dan tracing dengan memfasilitasi PCR Swab Test kepada tiap pegawai yang positif Covid-19 tanpa gejala. 

"Bappenas juga sudah punya aplikasi Integrated Digital Workspace atau IDW yang sudah di-launching Presiden RI pada Januari 2020. Dengan adanya IDW ini, Bappenas tetap bekerja maksimal dengan pembagian WFH dan WFO sesuai peraturan yang berlaku," pungkas Menteri Suharso.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya