Ekonom Usul Ada Panglima Perang Covid, Bukan Jenderal Bintang 3

Ekonom Usul Ada Panglima Perang Covid, Bukan Jenderal Bintang 3 - GenPI.co
Faisal Basri (sumber foto: Antara)

GenPI.co - Faisal Basri, Ekonom senior dari Universitas Indonesia mengusulkan agar pemerintah menunjuk panglima perang covid-19.

Hal itu diungkapkannya, karena sudah setahun pandemi covid-19 melanda Indonesia, dan jumlah kasus terkonfirmasi telah menembus satu juta warga. Data ini terhitung sejak 26 Januari 2021.

BACA JUGAEropa Mau Lockdown Lagi Buat IHSG Tinggalkan 6.200, Analis Bicara

Namun, ujarnya, tak kunjung hadir strategi untuk memerangi dan menjinakkannya.

“Setitik asa muncul dari sosok Menteri Kesehatan yang baru (Budi Gunadi Sadikin). Ada baiknya menteri kesehatan diangkat sebagai panglima perang dengan otoritas yang memadai,” tulis Faisal Basri di laman pribadinya, faisalbasri.com, 25 Maret 2021.

Dengan adanya panglima perang covid-19, dimaksudkan supaya tidak terjadi lagi para staf, terutama yang menyandang jabatan menteri, melakukan inisiatif sendiri-sendiri.

Faisal mengemukakan nantinya panglima perang mutlak membutuhkan pusat data, dan menggunakan standar WHO.

Seluruh data yang dikumpulkan Kementerian Kesehatan wajib diserahkan ke pusat data di kantor panglima perang.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya