
Gerak Emas Comex (USD/troy ounce):
8 Juni: 1.894
7 Juni: 1.898
4 Juni: 1.892
3 Juni: 1.873
Emas melemah saat dolar Amerika Serikat yang lebih kuat mengimbangi penurunan imbal hasil obligasi pemerintah AS.
BACA JUGA: Bursa 9 Juni 2021: Saham BBNI dan ROTI Direkomendasi
Kondisi ini terjadi saat investor menantikan data inflasi AS yang dapat memengaruhi sikap Bank Sentral AS (Federal Reserve) untuk mengurangi dukungan moneternya.
Indeks dolar yang mengukur kekuatannya terhadap enam mata uang utama saingannya naik 0,2 persen. Hal ini menurunkan daya tarik emas bagi pemegang mata uang lainnya.
BACA JUGA: Bitcoin Lagi Turun, Bos Indodax Ramal Masa Depan Harganya
Sementara itu, imbal hasil obligasi pemerintah AS yang dijadikan acuan, merosot ke level terendah satu bulan.
"Ini tarik menarik antara bullish dan bearish (untuk emas) di level USD 1.900," kata Phillip Streible, Kepala Strategi Pasar Blue Line Futures dikutip Antara.
BACA JUGA: Gandeng BARDI dan Tuya Smart, Ternyata Ini yang Disasar XL Axiata
Berikut rincian harga emas batangan Antam di Butik Logam Mulia Pulo Gadung, Jakarta Timur, dikutip dari laman logam mulia Rabu, 9 Juni 2021 (gram-rupiah) sebelum pajak pukul 08.02 WIB:
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News