
GenPI.co - Mengawali perdagangan di tahun 2020, indeks harga saham gabungan (IHSG) diprediksi bergerak di kisaran 6.239-6.404.
IHSG pada penutupan perdagangan di tahun 2019, yaitu pada Senin (30/12/2019), turun 0,47 persen ke level 6.299,54.
Analis Binaartha Sekuritas. M. Nafan Aji Gusta Utama memprediksi IHSG pada perdagangan hari ini, Kamis (2/1/2020) untuk level bawah (support) di kisaran 6.239-6.283,6.
Level atas (resisten) IHSG pada hari ini, di kisaran 6.348,31-6.404,58.
Berdasarkan indikator, MACD menunjukan sinyal positif. Stochastic telah membentuk pola dead cross di area positif.
BACA JUGA: Guys, IHSG Melemah Ya Tutup Perdagangan 2019
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News