Program Rumah DP 0 Persen Tidak Mendidik Generasi Milenial

Program Rumah DP 0 Persen Tidak Mendidik Generasi Milenial - GenPI.co
Menteri BUMN Erick Thohir mengkritik program rumah DP 0 Persen. Foto: Antara

GenPI.co - Menteri BUMN Erick Thohir mengkritik rumah DP 0 persen karena tidak mendidik generasi milenial untuk menabung dan bertanggungjawab.

Erick mengatakan bahwa kalau anak muda dibiasakan untuk dididik menabung sedari awal dengan bunga KPR 5 persen atau berapa persen, maka generasi milenial akan punya rasa tanggungjawab.

BACA JUGA: Keren, Erick Thohir akan Sikat Habis Mafia Proyek di BUMN

"Namun akses jangka waktu cicilan KPR untuk 20-30 tahun serta tentunya cicilannya tidak memberatkan," kata Erick di Jakarta, Rabu (29/1).

Menteri BUMN tersebut mengkhawatirkan bahwa pihak-pihak yang nanti mengambil rumah DP 0  persen itu bukan generasi mudanya, melainkan diambil para pialang atau trader untuk dijual kembali.

"Jangan-jangan nanti yang rumah DP 0 persen itu bukan anak mudanya yang ambil, melainkan diambil para pialang atau trader untuk dijual kembali," kata Erick.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya