Antusiasme Tinggi, Nasabah Milenial BNI Syariah Bandung Capai 50%

Antusiasme Tinggi, Nasabah Milenial BNI Syariah Bandung Capai 50% - GenPI.co
Antusiasme Tinggi, Nasabah Milenial BNI Syariah Bandung Capai 50%. Foto: BNI Syariah Bandung

GenPI.co - Di tengah gempuran modernitas, milenial-lah yang paling depan memanfaatkan teknologi mulai dari menggali informasi hingga mengais rezeki.

Tak ayal, kaum milenial menjadi sasaran empuk di semua lini. Kalangan yang dianggap mampu menggerakkan era revolusi 4.0 ini, salah satunya dibidik oleh industri perbankan.

BACA JUGABNI Syariah Catat Kinerja Positif dengan Pertumbuhan di Atas 25%

Kepala Cabang BNI Syariah Bandung, Zen Assegaf menyebut, antusiasme milenial dalam mengenal perbankan berbasis syariah sangat tinggi.

Hal tersebut ditunjukkan dengan jumlah nasabah dari kelompok milenial menyentuh angka 50-60 persen.

"Kita juga bekerja sama dengan perguruan tinggi seperti Universitas Padjajaran dan ITB. Milenial kan sangat melek digital sehingga mereka membuka rekeningnya melalui Hasanah Online," tuturnya di Bandung, Jumat (19/6/2020).

Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS), Jawa Barat memberi sumbangsih 18,77 persen atau 11 juta jiwa dari total 53,95 persen atau 35 juta jiwa kelompok milenial di Pulau Jawa.

Tingginya angka penduduk milenial tentu menjadi bidikan potensial bagi dunia perbankan, termasuk BNI Syariah Bandung.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya