
GenPI.co - Salah satu acara mode terbesar yakni Nusantara Fashion Festival (NUFF) akan kembali digelar tanggal 1 - 31 Agustus 2020.
Acara ini merupakan kolaborasi terintegrasi bagi UMKM dan penggiat industri mode di Tanah Air.
BACA JUGA: Membedah Industri Fashion Sustainable dari Pakarnya
Sedianya acara ini akan menghadirkan 75 karya perancang, label dan UMKM mode dalam Virtual Fashion Show.
NUFF yang akan diselenggarakan selama Agustus menjadi salah satu cara mempercepat pemulihan ekonomi nasional.
"Mereka memang harus dipertemukan agar UMKM berdaya dan punya daya saing baik, dan desainer diharapkan bisa mendampingi biar industri mode bertumbuh," ujar Handayani, Direktur Konsumer Bank dalam webinar, Selasa (28/7/2020).
Acara mode virtual terbesar pertama di Indonesia ini akan menghadirkan karya dari 75 perancang, label dan UMKM dalam peragaan busana secara daring.
Diharapkan, keterlibatan UMKM dalam acara ini bisa menjadi sarana promosi sekaligus membantu penjualan produk buatan dalam negeri.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News