QRIS Hadir di Rumah Ibadah, Cara BI Jabar Majukan Ekonomi Umat

QRIS Hadir di Rumah Ibadah, Cara BI Jabar Majukan Ekonomi Umat - GenPI.co
Peresmian "1.000 QRIS Rumah Ibadah di Jabar" oleh Bank Indonesia Jabar di Masjid Raya Bandung, Alun-Alun Kota Bandung, Rabu (29/7/2020). Foto: Rizal/Humas Jabar

QRIS mengusung semangat UNGGUL (UNiversal, GampanG, Untung dan Langsung).

Memiliki tujuan untuk mendorong efisiensi transaksi, mempercepat inklusi keuangan, memajukan UMKM, yang pada akhirnya dapat mendorong pertumbuhan ekonomi, untuk Indonesia Maju.

QRIS hadir memberikansolusi pembayaran digital yang mudah, cepat, nyaman dan aman dalam berbagai transaksi, baik transaksi perdagangan, akses layanan publik dan kegiatan ibadah keagamaan.

Selain itu, QRIS dapat digunakan oleh seluruh kalangan masyarakat, mulai dari pelaku usaha dengan modal besar hingga UMKM dan pedagang kaki lima.

Lebih jauh lagi, pemanfaatan teknologi digital dalam proses transaksi dengan QRIS, menjadi salah satu solusi dalam menyikapi wabah covid-19.

Karena masyarakat mau tidak mau telah menghadirkan kebiasaan baru pada pola interaksi antar manusia, yaitu meminimalkan kontak fisik dalam berkomunikasi dan bertransaksi.

Bank Indonesia melakukan digitalisasi pembayaran dalam transaksi kegiatan ibadah keagamaan dalam acara launching "1000 QRIS Rumah Ibadah di Jawa Barat” di Masjid Raya Alun Alun Bandung, Rabu (29/7/2020).

Hal itu dilakukan berkoordinasi dengan Bank Mandiri, Kementerian Agama, Dewan Masjid Indonesia dan MUI serta didukung oleh Pemerintah Provinsi Jawa Barat.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya