Kisah Sukses Raffi, Sulap Kebun Jati jadi Tempat Ngopi

Kisah Sukses Raffi, Sulap Kebun Jati jadi Tempat Ngopi - GenPI.co
Raffi Darmawan. (Foto : Sapta Priwasana/GenPI.co)

GenPI.co - Kreatif dan unik!  Dua kata itu yang tepat untuk menggambarkan pemuda 25 tahun bernama Rafi Darmwan. 

Bagaimana tidak, ia berhasil menyulap kebun jati miliknya menjadi tempat nongkrong kekinian. 

BACA JUGA: Siasat Lock On Coffee Bertahan di Tengah Pandemi COVID-19

Tempat nongkrong itu itu sendiri adalah kafe yang dinamakan Kebun Late. Kafe ini  menempati tanah seluas 750 meter yang menyajikan pemandangan alam yang rindang. 

Di kafe yang berlokasi di kawasan Ciater, Serpong Tangerang Selatan, Banten ini, pengujung diajak untuk minum kopi di kebun. 

Sensasinya tentu saja berbeda, membuat aktivitas menyesap kopi jaih lebih nikmat, lebih terasa. 

Ditemuia GenPI.co, Kamis (10/9) lalu, Rafi menceritakan awal mula usahanya itu berdiri. 

“Awalnya ini adalah tanah kosong yang sengaja ditanami jati, saat usianya sudah 10 tahun, saya terpikir punya ide untuk membuat usaha, yaitu kafe,” ujar ceritanya. 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya