Layani Jutaan Investor, Telkomsel dan MCAS Luncurkan DigiSaham

Layani Jutaan Investor, Telkomsel dan MCAS Luncurkan DigiSaham - GenPI.co
Bekerja sama dengan Telkomsel melalui Telkomsel POIN, perusahaan distribusi digital terdepan di Indonesia, mengumumkan peluncuran DigiSaham. Foto: Corcom Telkomsel

Mohammad Anis Yunianto, Direktur MCAS, berkomentar, DigiSaham merupakan salah satu inisiatif MCAS yang dibangun pada Enterprise Communication Platform (WhatsApp Business Solution).

"Kami menyadari preferensi umum para pengguna smartphone untuk tidak memiliki terlalu banyak aplikasi di dalam perangkat mereka," tuturnya dalam keterangan resmi.

Inisiatif ini diharapkan dapat menyederhanakan dan memudahkan berbagai kalangan masyarakat dalam mendapatkan informasi mengenai pasar modal melalui platform WhatsApp.

“Kami berterima kasih atas kesempatan berkolaborasi dengan Telkomsel untuk memberikan nilai tambah kepada pengguna setia Telkomsel melalui penukaran Telkomsel POIN," jelasnya.

Ke depannya, MCAS akan memperkenalkan lebih banyak layanan lainnya yang bertujuan untuk meningkatkan customer engagement sesuai dengan kebutuhan mitra bisnis yang menggunakan WhatsApp Business Solution.

GM Loyalty Management Telkomsel, Denok Andriani, menambahkan, Telkomsel berkomitmen untuk terus bergerak maju menghadirkan berbagai inovasi.

"Tentu yang dapat memberikan manfaat teknologi digital bagi segala lapisan masyarakat, di segala sektor kehidupan," katanya.

Itu pula yang mendasari upaya pihaknya dalam menghadirkan program bersama MCAS sebagai apresiasi bagi pelanggan setia Telkomsel.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya