Pulihkan Ekonomi Akibat Corona, Bisikan Luhut ke IMF Luar Biasa

Pulihkan Ekonomi Akibat Corona, Bisikan Luhut ke IMF Luar Biasa - GenPI.co
Luhut Binsar Pandjaitan (foto: SC webinar PPI Tiongkok Berkabar)

GenPI.co - Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan menilai tidak ada cara yang sama dalam memulihkan perekonomian negara-negara di dunia yang terdampak pandemi virus corona (covid-19).

“Semua cara pemulihan ekonomi tergantung dari kondisi masing-masing negara. Satu dari yang lainnya tidak ada yang sama caranya,” kata Luhut dalam webinar PPI Tiongkok Berkabar, Jumat (27/11/2020).

BACA JUGAHalangi Satgas Covid-19, Siap-siap Kena Sanksi

Perekonomian Indonesia sempat memburuk hingga minus 5,3 persen pada kuartal ketiga tahun 2020. Perlahan kondisi ini kembali membaik, dan saat ini merangkak ke angka minus 3,5 persen.

Namun, Indonesia masih mengalami perlambatan di berbagai sektor utama, yaitu industri pengolahan, pertanian, kehutanan, dan perikanan.

“Tapi, semua ini mulai membaik akhir-akhir ini, terutama dalam sektor pertambangan,” ujarnya.

Luhut menambahkan bahwa neraca pembayaran Indonesia tahun ini melemah. Padahal, neraca transaksi Indonesia berjalan positif untuk pertama kalinya dalam delapan tahun.

Pemerintah Indonesia menyiapkan Rp 695,2 triliun untuk stimulus dan penanggulangan covid-19.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya