Hariyadi Sukamdani Sebut Travel Bubble Cocok Diterapkan di Bintan

Hariyadi Sukamdani Sebut Travel Bubble Cocok Diterapkan di Bintan - GenPI.co
CEO Sahid Group Hariyadi Sukamdani (foto:GenPI.co)

“Sebetulnya balik lagi, virus ini terjadi kalau kita tidak hati-hati. Kalau semuanya steril hari ini kita di PCR non-reaktif dan dikarantina 2 minggu, lalu kita ketemu tidak perlu masker,” tuturnya. 

BACA JUGASandiaga Uno Ungkap Strategi Jitu Kerek Pariwisata saat Pandemi

Cara tersebut menurut Hariyadi bisa diterapkan untuk melakukan travel bubble. 

“Selama kedua belah pihak ini disiplin, ya, semuanya bisa. Nggak ada masalah. Namun, kembali lagi, masyarakat bagaimana? Jangan sampai sudah disiplin, dites, tidak ada masalah, tapi masyarakat setempatnya terpapar. Jadi, ada masalah fatal,” katanya.

Seperti diketahui, travel bubble sejumlah negara yang berhasil mengendalikan pandemi virus corona, kemudian sepakat untuk membuka koridor atau boarding.

Dengan ada travel boarding, akan memudahkan masyarakatnya melakukan perjalanan dan menghindari kewajiban karantina mandiri. 

Langkah ini juga kan memudahkan masyarakat dalam melintasi perbatasan. Dengan begitu travel bubble diharapkan bisa menggairahkan kembali sektor pariwisata dan transportasi.(*)

Simak video berikut ini:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya