Bukan Bitcoin, Ternyata 5 Koin Kripto Ini Bakal Cuan Gede

Bukan Bitcoin, Ternyata 5 Koin Kripto Ini Bakal Cuan Gede - GenPI.co
Ilustrasi trading mata uang kripto (cryptocurrency). Foto: Asep Wahyudin/GenPI.co

Uang kripto pertama yang berpotensi bullish adalah EOS. hal ini dikabarkan akan melakukan tahap pertama dari pembaruan jaringan blockchainnya bernama Mandel.

"Pembaruan ini dikabarkan akan membuat efisiensi EOS meningkat dan membawanya lebih cepat dalam memproses transaksi. Alhasil EOS dapat sentimen positif harganya naik lebih tinggi," jelasnya.

Kedua, uang kripto Verge (XVG). Salah satu keunggulan koin Verge adalah jauh lebih bisa diperbesar (scalable) daripada Bitcoin.

BACA JUGA:  Aset Kripto Bergejolak, 2 Koin Ini Siap Berlari Kencang!

Pasalnya, XVG dapat memproses maksimum sebanyak 100 transaksi per detik, sedangkan Bitcoin hanya mampu mengelola 7 transaksi.

Ketiga, asset kripto CELO. Katalis positif yang membuat koin ini berpotensi bullish di pekan ini adalah kabar hardfork kedua Celo yang disebut Espresso dan akan diaktifkan pada 8 Maret 2022.

BACA JUGA:  Perang Rusia Ukraina, Harga Bitcoin Malah Perkasa

Keempat, uang kripto KAVA juga dinilai Afid berpotensi untuk berada dalam tren hijau.

Dia mengatakan harga KAVA bisa naik akibat kabar penggabungan ekosistem di platformnya. Walaupun informasi tersebut masih tertutup.

BACA JUGA:  Presiden Zelensky Kabur dari Ukraina, Bisa Dicap Pengkhianat

Yang terakhir, aset kripto Polkastarter (POLS). Menurut dia, potensi bullish seiring dengan rencana Polkastarter akan meluncurkan penjualan NFT land pertamanya di Cryptoverse pada 8 Maret mendatang.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya