Disemprot Megawati Karena Produk Asing, Tokopedia Menjawab

Disemprot Megawati Karena Produk Asing, Tokopedia Menjawab - GenPI.co
Megawati Soekarnoputri (foto: SC IG @presidenmegawati)

Dengan kata lain, tidak ada pedagang atau jenis usaha yang memang berasal dari luar negeri.

"Tokopedia adalah marketplace domestik yang hanya menerima penjual asal Indonesia, dan memfasilitasi transaksi dari Indonesia untuk Indonesia," kata VP of Corporate Communications Tokopedia, Nuraini Razak, dalam siaran pers, Selasa (29/6/2021).

Karenanya, disebutkan anggota yang merupakan pedagang tersebut sebagian besar merupakan UMKM lokal.

BACA JUGA:  Mendadak, Megawati Semprot Bos Tokopedia, Ada Apa?

Dengan begitu, transaksi pun hanya berputar di dalam negeri saja. Serta tidak ada impor langsung dari luar negeri di semua platform mereka.

"Penjual di Tokopedia hampir 100 persennya UMKM lokal sehingga pasar Indonesia sepenuhnya dinikmati pelaku usaha domestik dan ekonomi berputar di dalam negeri. Tokopedia juga sama sekali tidak memfasilitasi adanya impor langsung dari penjual asing di dalam platform," beber Nuraini. (*)

BACA JUGA:  3 Zodiak Hari Ini Ada Penghasilan Tambahan, Dapat Uang Segepok!

Kalian wajib tonton video yang satu ini:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya