Berkat Minyak Sawit, Indonesia Jadi Produsen Biodiesel Nomor 1!

Berkat Minyak Sawit, Indonesia Jadi Produsen Biodiesel Nomor 1! - GenPI.co
Ilustrasi perkebunan kelapa sawit. Foto: gapki.id

GenPI.co - Indonesia menjadi negara pertama di dunia yang sudah mencampurkan energi terbarukan ke dalam minyak solar melalui Biodiesel B30.

Sementara itu, negara-negara lain seperti Argentina, Brazil, dan Amerika Serikat masing-masing baru memasuki B10, B12, dan B20.

Hal ini disampaikan oleh Ketua Bidang Marketing Asosiasi Produsen Biofuel Indonesia (APROBI), Irma Rachmania dalam kegiatan BPDPKS Palm Oil Edu Talkdi Yogyakarta beberapa waktu lalu.

BACA JUGA:  Harga Minyak Sawit Mentah Membaik, Yes!

“Biodiesel B30 adalah bahan bakar yang berasal dari campuran minyak sawit 30% dan minyak solar 70%” kata Irma dalam siaran pers, Sabtu (2/10).

Dengan kondisi tersebut, Indonesia berhasil menghemat devisa sebesar Rp63,4 triliun dan mengurangi emisi gas rumah kaca sebesar 14,34 juta ton CO2 pada 2020 lalu.

BACA JUGA:  Di Tengah Pandemi, Industri Kelapa Sawit Jadi Komoditas Andalan

“Produksi biodiesel Indonesia pada 2020 sudah lebih dari 11,62 milyar liter” ujarnya.

Irma mengatakan bahwa Indonesia perlu mengoptimalkan sumber daya alam yang dimiliki.

BACA JUGA:  Mendadak Ketum PWI Soroti Industri Kelapa Sawit, Ada Apa?

Seperti diketahui, Indonesia memiliki banyak tanaman yang bisa dijadikan bahan baku biodiesel seperti kelapa sawit, kelapa, jarak pagar, nyamplung, kelor dan kemiri sunan. 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya